Archive for 12/17/13

Ribery Optimistis Bayern Bisa Treble Lagi


New_News - Bayern Munich masih bertahan sekaligus tampil oke di semua kompetisi yang diikutinya. Franck Ribery pun tidak ragu Bayern bisa mempertahankan tiga trofi yang diraihnya di musim lalu.

Ribery memainkan peran vital dalam sukses Bayern memenangi Bundesliga, Piala Jerman dan Liga Champions 2012-13. Atas performa itu, pemain sayap internasional Prancis itu diganjar dengan nominasi Ballon d'Or.

Bayern sendiri tidak lagi ditukangi oleh Jupp Heynckes, pelatihnya di musim lalu. Namun, kini di bawah arahan Josep Guardiola Die Rotenmasih tetap mempertahankan laju apiknya.

Di liga, Bayern baru saja mengukuhkan diri sebagai juara paruh musim usai mengalahkam Hamburg 3-1 di akhir pekan dan menembus perempatfinal di Piala Jerman. Sedangkan di Eropa, Ribery cs. lolos ke babak 16 Besar sebagai juara grup.

"Kami ingin dan bisa mempertahankan tiga titel itu pada tahun depan," ujar Ribery yang dikutip Bild.

Saat ini, Bayern akan meraih trofi kelimanya di akhir tahun dengan berlaga di Piala Dunia Antarklub di Maroko. Juara menjadi harga mati bagi pasukan Guardiola ini.

"Menjuarai Piala Dunia Antarklub akan menjadi sebuah akhir yang sempurna di tahun yang super ini," imbuh Ribery.
2013/12/17
Posted by Restu Wong Tuo

Barcelona Bakal Sekuat Tenaga Pertahankan Messi


New_News - Presiden Barcelona, Sandro Rosell, mengatakan manajemen klub akan berupaya untuk menahan pemain bintang mereka, Lionel Messi, agar tak pindah ke klub lain.

Beberapa waktu lalu, Wakil Presiden Barcelona Bidang Ekonomi, Javier Faus, menyatakan klub tidak mungkin memperbarui nilai kontrak dan menaikkan gaji Messi lagi untuk saat ini, karena hal tersebut sudah dilakukan pada enam bulan lalu. Menurut Faus, hal tersebut sudah dibahas di internal klub, yang melibatkan dirinya, Rosell, Wakil Presiden Bidang Olahraga Josep Bartomeu, dan Direktur Olahraga Andoni Zubizaretta.

"Kami akan berusaha sekuat tenaga agar Messi tak pindah. Akan sangat sulit bagi Messi untuk meninggalkan klub," kata Rosell.

Seperti pernah diberitakan, media-media Spanyol menyampaikan bahwa Messi meminta kenaikan gaji kepada Barcelona. Hal itu setelah pihak Messi mendengar ketertarikan sejumlah klub, seperti Manchester City, Chelsea, dan AS Monaco yang siap mengucurkan dana besar untuk mendapatkan tanda tangan Messi, dan menawarkan gaji yang lebih tinggi dibanding di Barcelona.

Messi dan perwakilannya diperkirakan akan menggunakan posisi tersebut untuk mendapatkan uang yang lebih banyak dari El Barca. Saat ini, Messi menerima gaji sebesar 11 juta euro (sekitar Rp 175,4 miliar) per tahun.

Posted by Restu Wong Tuo

Tata Martino Kaget Puyol Ingin Pensiun


New_News - Pelatih Barcelona, Tata Martino, mengaku sangat terkejut mengetahui adanya laporan bahwa Carles Puyol akan pensiun pada akhir musim ini. Pasalnya, pemain berambut kriwil tersebut tak pernah membicarakan hal itu kepadanya.

Sejumlah laporan muncul pada akhir pekan lalu bahwa pemain veteran tersebut sedang mempertimbangkan untuk gantung sepatu pada akhir musim. Keputusan tersebut akan diambil jika sampai saat itu masalah cedera lutut yang menggelayutinya tak kunjung sembuh.

Meski demikian, dalam sebuah jumpa pers pada Senin (16/12/2013), Tata mengatakan bahwa pemain belakang Spanyol itu belum membicarakan tentang topik itu kepadanya.

"Ini mengejutkanku karena dia tak pernah berbicara kepadaku. Saya melihat dia berlatih dengan normal pada hari ini dan berusaha keras sesuai yang diinginkan," ujar pelatih asal Argentina tersebut kepada para wartawan.

"Dia tak mengatakan apa pun kepada saya tentang ini dan untuk menjelaskan sesuatu yang belum dibahas merupakan hal yang kurang adil. Puyol tak membicarakan hal itu kepadaku."

Seperti diketahui, Puyol kembali mengalami cedera lutut pada akhir bulan lalu. Padahal, dia baru saja dinyatakan pulih setelah absen sejak awal musim.

Posted by Restu Wong Tuo

Ada "Koran" di Sepatu Balotelli


New_News - Ada yang berbeda dengan penampilan Mario Balotelli saat tampil membela AC Milan melawan AS Roma dalam lanjutan Serie-A, Senin (16/12/2013). Sepatunya.

Super Mario memakai sepatu khusus. Pada bagian luar sepatu tersebut ada cetakan potongan-potongan berita koran tentang dirinya. Di bagian dalam sepatu kiri, misalnya, tercetak tulisan serupa berita koran berjudul "Why Always Me?".

Tulisan itu pertama kali muncul ketika Balotelli melakukan selebrasi seusai mencetak gol ke gawang Manchester United pada 2011. Saat itu, Balotelli masih memperkuat Manchester City dan ia menjadi aktor penting di balik kemenangan 6-1 The Citizens.

Teka-teki di balik arti tulisan di kaus Balotelli itu pun kemudian beredar di kalangan pencinta sepakbola. Ada yang menyebutnya sebagai ledekan untuk Setan Merah. Ada pula yang menyebutnya sebagai ungkapan kekesalan Balotelli yang selalu menjadi sasaran kebencian atas aksi kontroversialnya.

Ulah nyentrik Balotelli sudah dikenal sejak dia masih membela Inter Milan. Sepatu koran kali ini adalah kenyentrikan terbarunya. Sayangnya, sepatu unik tersebut tak membawa tuah bagi Balotelli. Dia gagal mencetak gol dan pertandingan pun berakhir imbang 2-2.

Posted by Restu Wong Tuo
Tag :

Hasil Serie A : Milan dan Roma Masih Bermain Imbang


New_News - AC Milan dan AS Roma bermain imbang 1-1 pada babak pertama laga Serie-A, di Stadion San Siro, Selasa (16/12/2013) dini hari WIB. Roma unggul lebih dulu melalui Mattia Destro pada menit ke-13, sebelum dibalas Milan lewat Christian Zapata pada menit ke-30.

Mengincar kemenangan di depan publiknya sendiri, Milan mendapatkan peluang dari tendangan bebas pada menit kedelapan. Namun, sepakan keras Balotelli mengarah tepat ke penjaga gawang Morgan De Sanctis.

Roma unggul pada menit ke-13 setelah bola hasil umpan Kevin Strootman dari sisi kiri berhasil disodok Destro masuk gawang Milan.

Pada menit ke-29, Urby Emanuelson melewati hadangan dua pemain Roma. Namun, sepakan kerasnya masih dapat ditepis De Sanctis. Milan kemudian mendapatkan tendangan sudut.

Dari eksekusi tendangan sudut inilah, bola berhasil disundul oleh Sulley Muntari yang kemudian mengarah ke Christian Zapata. Ia pun mengakhirinya dengan sundulan yang gagal dihalau De Sanctis.

Kedua tim lalu saling jual beli serangan. Pada menit ke-31, Daniel Bonera menyelamatkan gawang Milan dari kebobolan setelah dengan cepat ia memotong bola hasil sepakan Michael Bradley, yang nyaris melewati garis gawang Milan.

Pada menit ke-33, Gervinho merangsek ke jantung pertahanan Milan. Namun, Zapata dengan cepat memotong pergerakan pemain asal Pantai Gading ini sebelum ia melepaskan tembakan. Skor 1-1 bertahan hingga jeda pertandingan.

Susunan pemain

AC Milan: Christian Abbiati; Mattia De Sciglio, Cristian Zapata, Daniele Bonera, Urby Emanuelson; Andra Poli, Nigel De Jong, Sulley Muntari; Riccardo Montolivo , Ricardo Kaka, Mario Balotelli
Pelatih: Massimiliano Allegri

AS Roma: Morgan De Sanctis; Maicon, Mehdi Benatia, Leandro Castan, Dodò; Michael Bradley, Daniele De Rossi, Kevin Strootman; Adam Ljajic, Mattia Destro, Gervinho 
Pelatih: Rudi Garcia 

Wasit: Gianluca Rocchi

Posted by Restu Wong Tuo
Tag :

Tottenham Pecat Villas-Boas


New_News - Tottenham Hotspur mengonfirmasi telah memecat Andre Villas-Boas dari jabatannya sebagai pelatih Spurs, Senin (16/12/2013). 

"Klub dapat menyatakan telah mencapai kesepakatan dengan pelatih kepala Andre Villas-Boas mengenai pemutusan kerja sama dengannya. Keputusan ini merupakan hasil kesepakatan bersama dan mengakomodasi kepentingan semua pihak. Kami mengucapkan semoga Andre sukses di masa mendatang. Kami akan menyampaikan pengumumkan lebih lanjut saat waktunya tiba," demikan pernyataan Tottenham. 

Pemecatan itu dilakukan menyusul sejumlah hasil buruk yang diraih Tottenham dalam beberapa laga terakhir di Premier League. Teranyar, Tottenham bahkan ditaklukkan Liverpool 0-5 di White Hart Lane, Minggu (15/12/2013).

Hingga pekan ke-16, Tottenham masih berada di posisi ketujuh dengan poin 27, tertinggal delapan angka dari Arsenal di puncak.
Posted by Restu Wong Tuo

Jamu Liverpool di "Boxing Day", City Tanpa Aguero


New_News - Pelatih Manchester City, Manuel Pellegrini, mengonfirmasi, Sergio Aguero akan absen selama sebulan untuk memulihkan cedera betis yang dialami pemain asal Argentina tersebut saat membela The Citizens dalam lanjutan Premier League melawan Arsenal, Sabtu (14/12/2013). 

Dalam pertandingan yang berakhir dengan kemenangan 6-3 untuk Manchester Biru tersebut, Aguero tampil impresif dengan mencetak gol pertama pada menit ke-14. Namun, pemain yang diboyong dari Atletico Madrid tersebut hanya mampu tampil selama 50 menit, sebelum akhirnya digantikan oleh Jesus Navas. 

"Saya pikir, dia akan absen setidaknya selama sebulan. Dia mengalami cedera di betisnya. Mungkin dokter bisa memberikan keterangan lebih jelas berapa lama dia akan pulih," jelas Pellegrini. 

Cederanya Aguero menjadi kabar buruk bagi City, mengingat ia adalah pencetak gol terbanyak bagi Manchester Biru dengan torehan 13 gol. Ditambah, City kemungkinan tanpa Aguero dalam tujuh laga, termasuk saat melawan Liverpool di Etihad Stadium pada 26 Desember.Pelatih Manchester City, Manuel Pellegrini, mengonfirmasi, Sergio Aguero akan absen selama sebulan untuk memulihkan cedera betis yang dialami pemain asal Argentina tersebut saat membela The Citizens dalam lanjutan Premier League melawan Arsenal, Sabtu (14/12/2013). 

Dalam pertandingan yang berakhir dengan kemenangan 6-3 untuk Manchester Biru tersebut, Aguero tampil impresif dengan mencetak gol pertama pada menit ke-14. Namun, pemain yang diboyong dari Atletico Madrid tersebut hanya mampu tampil selama 50 menit, sebelum akhirnya digantikan oleh Jesus Navas. 

"Saya pikir, dia akan absen setidaknya selama sebulan. Dia mengalami cedera di betisnya. Mungkin dokter bisa memberikan keterangan lebih jelas berapa lama dia akan pulih," jelas Pellegrini. 

Cederanya Aguero menjadi kabar buruk bagi City, mengingat ia adalah pencetak gol terbanyak bagi Manchester Biru dengan torehan 13 gol. Ditambah, City kemungkinan tanpa Aguero dalam tujuh laga, termasuk saat melawan Liverpool di Etihad Stadium pada 26 Desember.
Posted by Restu Wong Tuo

Hutang Madrid Menumpuk, Pembelian Bale Dinilai Tak Adil


New_News - Real Madrid mendapatkan kritikan tajam soal pembelian Gareth Bale di awal musim. Transfer pemain Wales itu dinilai tak masuk akal dan tak adil karena 'Los Blancos' diketahui menimbun hutang.

Bale didatangkan Madrid pada musim panas lalu dengan harga fantastis. Media-media Spanyol menyebutkan angkanya mencapai 91 juta euro (sekitar 1,5 miliar rupiah), sementara media Inggris justru mencantumkan nilai 100 juta euro (sekitar 1,65 miliar rupiah).

Angka tersebut sebenarnya bukan hal yang mengejutkan lagi, karena Madrid memang dikenal royal membelanjakan uang untuk pemain bintang. Tercatat pemain seperti Luis Figo, Zinedine Zidane, David Beckham, dan Ricardo Kaka juga dibeli dengan harga-harga yang luar biasa.

Namun yang jadi persoalan, royalnya Madrid dalam membeli pemain juga diikuti dengan jumlah hutang klub yang sangat besar. Pada Oktober lalu, sebuah asosiasi mengungkapkan jumlah hutang tim ibukota Spanyol itu mencapai angka 541 juta euro (sekitar 8,9 triliun rupiah).

Nah, hal inilah yang jadi sasaran kritik Ottmar Hitzfeld. Pelatih tim nasional Swiss dan mantan pelatih Bayern Munich ini menilai pembelian Bale tak masuk akal, mempertimbangkan jumlah hutang yang dimiliki Madrid.

"Pembelian Bale itu tidak bisa dimengerti. Saya tidak tahu bagaimana Anda punya hutang sedemikian besarnya," katanya kepada Futbol Tactico dan dikutip sportsmole.

"Tampak tidak adil bahwa Madrid bisa membeli pemain-pemain seperti ini dengan jumlah hutang yang mereka miliki. Itu tidak adil," tandasnya.

Sementara itu, Bale sejauh ini tampil oke bersama Madrid kendatipun sempat tersendat di awal masa adaptasinya. Total 14 laga telah dilakoni di semua ajang dengan torehan sembilan gol dan enam assist.
Posted by Restu Wong Tuo

Rencana Barca Bangun Stadion Baru Hadapi Hambatan


New_News - Kabar kurang sedap datang untuk Barcelona, terkait rencananya membangun stadion baru. Tanah yang rencananya akan dijadikan lokasi stadion anyar, tak berniat dilepas sang pemilik.

Barca sebelumnya telah mengungkapkan wacananya soal pembangunan stadion baru, disamping opsi menambah kapasitas Camp Nou yang dirasa tak mampu lagi menampung para suporter.

Rencananya, stadion baru yang akan dilokasikan di wilayah Avenida Diagonal tersebut mampu menampung 105 ribu penonton, demikian halnya dengan Camp Nou setelah renovasi. Sebagai catatan, Camp Nou saat ini berkapasitas 98.787 penonton.

Untuk memutuskan opsi apa yang akan diambil nantinya, Barca lebih dulu akan membicarakannya dengan perwakilan suporter yang merupakan pemilik saham klub. Pertemuan ini dijadwalkan akan digelar pada 20 Januari mendatang dengan para petinggi klub.

Namun, belum juga pembicaraan tersebut digelar, Barca sudah mendapatkan kabar kurang sedap. Lahan yang menurut rencana akan dijadikan lokasi pembangunan stadion, tak berniat dilepas sang pemilik yang dalam hal ini adalah Universitat de Barcelona (UB).

"Berkaitan dengan cerita-cerita yang telah diberitakan di pekan-pekan ini tentang pergerakan baru stadion FC Barcelona, dan apa yang yang terjadi pada rapat dewan pada hari Senin, Universitat de Barcelona meminta untuk tidak diikutkan dalam perdebatan ini," demikian pernyataan resmi universitas di situs resminya, seperti dilansir Sky Sports.

"Posisi UB tetap sama dengan yang telah diungkapkan dalam komunikasi terakhir pada 15 Maret 2012 silam. Dalam hal di mana FC Barcelona mengungkapkan minatnya atas bagian bagian manapun dari universitas, rektorat akan memberitahu mereka posisi UB dalam pertanyaan ini," lanjut pernyataan tersebut.

Pada tanggal 15 Maret 2012 silam pihak universitas memang telah menyatakan sikapnya soal minat Barca membangun stadion di tanah milik mereka. Saat itu universitas menyatakan,"Tidak melakukan negosiasi properti dan tidak bersedia untuk menjual asetnya."

Sementara itu, pihak Barca belum memberikan tanggapannya terkait pernyataan ini.
Posted by Restu Wong Tuo

100 Hari Pertama yang Gemilang dari Bale di Madrid


New_News - Sejak diperkenalkan 2 September, sudah sekitar 100 hari Gareth Bale berseragam Real Madrid. Bagaimana performa Bale sejauh ini bersama Los Blancos? Klub sendiri mengaku puas dengan apa yang diperlihatkan si pemain asal Wales itu.

Dibeli dari Tottenham Hotspur musim panas lalu dengan harga yang disebut-sebut mencapai 100 juta euro, Bale tak mengawali kariernya dengan mudah di Santiago Bernabeu.

Meski mampu mencetak gol di laga debutnya melawan Villarreal, tapi setelahnya Bale "tenggelam" dan lebih banyak absen karena cedera. Disebut kondisinya pun tak fit seratus persen karena ia tak banyak terlibat di sesi pra musim bersama Spurs, karena sibuk mengurus kepindahannya.

Bale dan Madrid kemudian dihujani kritik yang boleh jadi sudah bikin pemain 24 tahun itu tak nyaman. Tapi momentum untuk Bale datang pasca kekalahan 1-2 Madrid di partai El Clasico.

Dimulai dari laga melawan Sevilla, Bale sudah bikin delapan gol dan enam assist dari dari delapan pertandingan terakhir bersama Madrid di seluruh kompetisi. Total ia sudah buat sembilan gol dari 14 penampilan di mana 10 dijalani sebagai starter dan empat dari bangku cadangan.

Performa apik Bale juga ditunjukkan dengan kian padunya ia bersama Cristiano Ronaldo dan Karim Benzema di lini serang Madrid. Seiring membaiknya penampilan Bale, penampilan Los Merengues pun juga turut terkatrol di mana mereka tak terkalahkan di delapan laga terakhir.

Seperti dilansir AS, kontribusi Bale ini pun sudah bikin pihak klub puas dan merasa si pemain akan terus berkembang dari laga ke laga serta bertahan lama di Spanyol.
Posted by Restu Wong Tuo

Translate

Followers

Powered by Blogger.

Blog Archive

- Copyright © 2013 New_News -Metrominimalist- Powered by Blogger - Designed by Johanes Djogan -